Kamis, 09 Juni 2016

mobil ceper



 Bagi kaum muda yang ingin tampil gaya, memperendah postur tunggangan alias ceper menjadi salah satu pilihan. Pada prinsipnya aliran ceper adalah memperpendek jarak antara mobil dengan aspal.

Lalu timbul berbagai macam pertanyaan salah satunya apakah mobil ceper tetap enak untuk dikendarai? Sony Yudhanto, punggawa LA Custom mencoba memberikan pencerahan mengenai ukuran yang pas agar mobil ceper tetap enak untuk dikendarai.

"Kalau mau dipakai untuk harian diusahakan tinggi dari ban dengan spakbor masih menyisakan dua jari atau 3 sentimeter," ujarnya saat ditemui Okezone di markas LA Custom yang berada dibilangan Jl. Lenteng Agung Raya No. 16H Jakarta Selatan. "Kalau tidak mau pakai patokan itu bisa potong per (shockbreaker) dua ulir saja," tambahnya.

Apabila Anda merasa berat untuk memangkas per shockbreaker asli, Sony menyarankan untuk menggunakan sport kit yang sudah banyak dijual dipasaran, namun harganya relatif tinggi.

"Tapi kalau mau murah meriah, ya potong per tapi jangan lebih dari dua ulir. Dan untuk pakai harian maksimal velg ring 18, ini untuk sedan 2000-an keatas ya. Kalau pakai velg 19-20 inci pasti kenyamanan berkurang karena pakai ban profil tipis," ujar Sony.

Lalu apakah mobil ceper tetap mampu menampung muatan maksimal? "Bisa, travel per bisa kita batasi, bisa pakai karet peredam (damper) dan itu cukup efektif," terang Sony yang kerap melahirkan mobil modifikasi ceper dan menjuarai ajang kontes modifikasi tingkat nasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar